Kejutan KTT G20 dari Bjorka, Data 3,2 Miliar Pengguna Dibocorkan Termasuk Nomor HP Deddy Corbuzier

- 15 November 2022, 16:11 WIB
Unggahan Bjorka beberapa jam sebelum pembukaan G20. (Tangkapan layar)
Unggahan Bjorka beberapa jam sebelum pembukaan G20. (Tangkapan layar) /

SUARA TERNATE - Presiden Jokowi membuka acara KTT G20 yang dihadiri sejumlah pemimpin dunia sekitar pukul 10.00 WITA. Lima jam sebelum perhelatan ini dimulai, peretas Bjorka membuka data PeduliLindungi.

Diunggahnya data ini seolah menjadi 'kejutan' bagi pemerintah Indonesia. Bjorka membeberkan sebanyak 3,2 miliar data pengguna.

"PeduliLindungi adalah aplikasi resmi pelacak Covid-19 untuk melacak pengguna secara digital di Indonesia. Aplikasi ini dikembangkan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo), yang bekerja sama dengan Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), dan Telkom Indonesia. Aplikasi ini dulunya dikenal sebagai TraceTogether, namun kemudian berubah karena Singapura menggunakan aplikasi yang bernama sama," tulis Bjorka.

Baca Juga: Muncul Lagi, Bjorka Bocorkan 44 Juta Data MyPertamina

Melalui laman Breached, Bjorka menyebut data 3,2 miliar pengguna aplikasi PeduliLindungi tersebut berisi nama, email, NIK, nomor telepon, status Covid-19, riwayat lokasi, vaksinasi, Device ID, dan lain-lain.

Total data yang dia kumpulkan mencapai 157 gigabita. Dengan kompresi data tersebut berkisar sebesar 48 gigabita.

Bjorka juga menunjukkan data contoh. Dia menulis, "Contoh data yang ditunjukkan termasuk data terkait Johnny G. Plate (Menteri Komunikasi dan Informatika), Luhut Binsar Pandjaitan (Menteri Koordinator bidang Maritim dan Investasi) dan Deddy Corbuzier (selebritis)".

Baca Juga: Pemuda di Madiun Jadi Tersangka, Terseret Kasus Peretasan Data Pribadi Bjorka

Bjorka membanderol data yang dia gondol dengan harga 100 ribu dollar Amerika Serikat (AS), atau setara Rp1,5 miliar. Pembayaran dilakukan dengan mata uang kripto Bitcoin.

Halaman:

Editor: Ghazali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x