Dapat Poin Hasil Dua Kali Pecundangi Curacao, Ranking FIFA Indonesia Merangkak Naik

28 September 2022, 00:33 WIB
Timnas Indonesia /Yuan Ifdal Khoir/Vidio

SUARA TERNATE -  Timnas Indonesia meraih 7,3 poin hasil dua kemenangan atas Curacao di FIFA matchday.

Dengan tambahan poin itu, ranking Indonesia naik ke posisi ke-152 dari sebelumnya 155 per 25 Agustus 2022.

Kemenangan dua kali Indonesia atas Curacao memperbaiki peringkat di ranking FIFA.

Indonesia mengalahkan Curacao 2-1 pada FIFA matchday kedua yang di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa 27 September 2022.

Indonesia membuka keunggulan melalui Dimas Drajad di menit ke-3. Curacao kemudian menyamakan skor 1-1 lewat Jeremy Cornelis di menit ke-47.

Indonesia akhirnya mengunci kemenangan lewat Dendy Sulistyawan. Dendi mencetak gol di menit ke-87 yang mengubah skor menjadi 2-1.

Baca Juga: Shin Tae-Yong Diprediksi Akan Rotasi Pemain Saat Hadapi Curacao Jilid II

Ini menjadi kemenangan kedua Indonesia atas Curacao.

Sebelumnya Indonesia menang 3-2 atas lawan yang sama di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Sabtu 24 September 2022.

Dengan dua kekalahan dari Indonesia Curacao turun dua peringkat ke posisi 86 ranking FIFA.

Bagi timnas Indonesia dua kali duel melawan Curacao pada FIFA Matchday menjadi persiapan terakhir jelang Piala AFF 2022 akhir tahun ini.***

 

Editor: Ahmad Zamzami

Tags

Terkini

Terpopuler