Prediksi Portugal vs Serbia, Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa: Tak Ingin Ulangi Memori 2014

- 14 November 2021, 16:38 WIB
Prediksi Portugal vs Serbia Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa
Prediksi Portugal vs Serbia Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa /mola.tv

SUARA TERNATE - Laga Portugal vs Serbia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zoan Eropa, Senin 15 November 2021, sangat krusial bagi tuan rumah, Portugal. (siaran langsung Mola TV pukul 02.45 WIB).

Sebab, di laga terakhir matchday kedelapan grup A kualifikasi Piala Dunia (PD) 2022 yang berlangsung di Estadio Da Luz ini, menjadi kesempatan bagi Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan untuk memastikan tiket lolos langsung ke Piala Dunia 2022.

Andaipun kalah, Portugal memang masih memiliki peluang lolos ke Qatar, melalui jalur Playoff sama seperti yang pernah dilalui skuad asuhan Fernando Santos delapan tahun silam.

Baca Juga: Jang Ki Yong jadi 'Kekuatan' dalam Drama Now We Are Breaking Up, Ini Tiga Fakta Menarik Tentangnya

Dimana, mereka harus memainkan laga playoff setelah gagal menduduki posisi teratas grup kualifikasi Piala Dunia 2014. Beruntung, di babak playoff, juara Euro 2016 itu menang dengan agregat 4-2 atas Swedia.

Seolah ingin mengulangi momen delapan tahun silam, Ronaldo pun menegaskan dia dan rekan-rekannya akan tampil habis-habisan dalam laga Portugal vs Serbia ini.

Baca Juga: Ini Hasil SKD CPNS dan PPPK Non Guru 2021 Pemprov Maluku Utara

Hal itu ditegaskan langsung Ronaldo di akun Instagram-nya. ’’Pada hari Minggu besok (Senin dinihari WIB), di depan para pendukung kami yang ada di stadion, kami akan menegaskan langkah kami lolos ke Piala Dunia di Qatar. Ayo Portugal!’’ tulis Ronaldo.

Kapten timnas Portugal itu rupanya punya memori buruk saat menjalani matchday krusial. Dalam dua matchday pemungkas grup F kualifikasi Piala Dunia 2014 Zona Eropa, Portugal gagal mengemas poin sempurna.

Halaman:

Editor: Purwanto Ngatmo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah