Mayoritas Setuju Usul Piala Dunia Tiap Dua Tahunan, UEFA dan CONMEBOL Menolak

- 8 Desember 2021, 10:10 WIB
Piala Dunia 2022.
Piala Dunia 2022. /FIFA

SUARA TERNATE - FIFA mengajukan wacana penyelenggaraan Piala Dunia tiap dua tahunan, ketimbang tiap empat tahun sebagaimana lazimnya.

Hal ini kemudian menuai reaksi pro dan kontra dari UEFA serta sejumlah liga-liga domestik populer lainnya.

Sementara 20 Desember 2021 sudah di depan mata, tentu akan semakin sengit pula perdebatan mengenai prakarsa Piala Dunia FIFA setiap dua tahun tersebut.

Baca Juga: Daftar Lengkap Nominasi FIFA The Best Awards 2021, Masih Ada Messi dan Ronaldo

Pada tanggal itu organisasi sepak bola dunia FIFA akan menggelar pertemuan global yang salah satunya membahas masa depan sepak bola termasuk mempelajari kelayakan prakarsa Piala Dunia dua tahunan yang awalnya diusulkan oleh federasi sepak bola Arab Saudi itu.

Pertemuan global ini digelar online dengan menghadirkan 211 federasi sepak bola di seluruh dunia yang menjadi anggota FIFA.

Rencana Piala Dunia setiap dua tahun sekali itu sepertinya bakal didukung luas oleh mayoritas federasi anggota FIFA. Tapi sayang, kebanyakan mereka ini tak memiliki kompetisi yang kuat dan bukan patokan dunia sepak bola.

Sebaliknya, dua federasi sepak bola regional terkemuka, yakni UEFA di Eropa dan CONMEBOL di Amerika Selatan, menolak mentah-mentah usul ini.

Asosiasi Klub Eropa (ECA) dan Forum Liga-liga Dunia (WLF) juga menyatakan ketidaksetujuannya, bahkan raksasa pemegang hak siar olahraga dunia beIN Sports pun menolaknya.

Halaman:

Editor: Ghazali Hasan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah