Realisasi Parkir Elektronik di Ternate Oleh PT.IMM Dianggap Sesuai.

- 14 April 2023, 19:37 WIB
Ilustrasi : uji coba parkir elektronik di Kota Ternate
Ilustrasi : uji coba parkir elektronik di Kota Ternate /

SUARA TERNATE - Sampaikan klarifikasi atas catatan realisasi parkir elektronik yang disebutkan beberapa bulan belum disetor, Direktur Utama PT.Intra Mulia Multiteknologi, Octa Enriqco Alamsyah menyatakan, untuk menilai hasil retribusi parkir elektronik (E-parkir) tepi jalan umum di Kota Ternate,  tidak bisa dilihat hanya sekedar pelaporan akumulasi semata.

"Parkir elektronik di Ternate itu harus dilihat before (Sebelum) dan after (Sesudah). Misalnya uji coba di titik Selecta Mini Market, itu kan harus dilihat sebelumnya di Selecta Mini Market, baru diketahui perubahan kontribusi retribusi," ujar Octa pada Jumat, 14 April 2023.

Dia kemudian mencontohkan, sebelum penerapan parkir eletronik diterapkan di Selecta Mini Market, Kecamatam Ternate Tengah hasilnya hanya Rp 50.000 per hari.

Baca Juga: Belum ada PKS, Setoran Retribusi E-Parkir PT.IMM Hanya 40 Persen ke Khas Daerah, Berikut Rinciannya

Situasinya kemudian berubah, ketika diterapkan sistem parkir elektronik. Dalam satu hari, retribusi parkir bisa menghasilkan Rp 700.000 rupiah.

"Sisi itu yang harus dilihat oleh teman-teman dinas terkait retribusi atau pun pajak. Karena peningkatan dari 50 ribu ke 700 ribu, itu artinya sudah 100 persen lebih. Jadi maksud saya itu yang harusnya didiskusikan," ujar Octa saat menanggapi pelaporan retribusi parkir elektronik ke khas daerah, Pemerintah Kota Ternate.

Kata dia, PT.IMM hanya mengelola 5 titik lokasi parkir diantaranya, Taman Nukila, depan Apotik Setia Farma, depan Selecta Mini Market, depan Gloria, dan depan Toko Amanah. Sementara 32 titik parkir dikelola oleh Pemkot Ternate melalui Dinas Perhubungan.

Baca Juga: Warga Sula Dikejutkan dengan Penemuan Bayi Baru Lahir Dalam Bokor Cuci Pakaian

Dia kemudian berharap, kalau pun pelaporan ke khas daerah dalam hal ini BP2RD Kota Ternate dirasa ada yang keliru, dapat memanggil  PT.IMM selaku pihak ketiga yang mengelola parkir elektronik tepi jalan umum di Kota Ternate.

Halaman:

Editor: Asri Sikumbang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah