Awas, Fitur Add Yours Instagram Jadi Pintu Pencurian Data Modus Baru

- 23 November 2021, 23:39 WIB
Ilustrasi. Instagram Kids.
Ilustrasi. Instagram Kids. /Suara Ternate/Restu Saputra/

SUARA TERNATE - Instagram baru-baru ini merilis fitur anyar sticker "Add Yours" untuk para penggunanya. Namun, keluhan datang dari pengguna Instagram terkait celah kebocoran data. Kok bisa?

Sebagai informasi, fitur "Add Yours" merupakan fitur terbaru yang bisa digunakan di Instagram Story.

Lewat "Add Yours", pengguna bisa saling berbalas pesan lewat postingan Insta Story. Belakangan, fitur itu kerap dijadikan kuis atau challange oleh para pengguna.

Baca Juga: Pimpin Barcelona Lawan Benfica, Xavi: Kami Siap Menuju 16 Besar

Namun dalam perkembangannya, "Add Yours" ternyata rawan disalahgunakan oleh pihak tak bertanggung jawab untuk melakukan penipuan atau pencurian data pribadi yang dibagikan warganet melalui unggahan "Add Yours" melalui Instagram Story.

Secara tidak sadar, pertanyaan sederhana yang dilontarkan dalam stiker “Add Yours” seperti “variasi nama panggilanmu”, “selisih usia dengan pasangan”, hingga “tempat tinggal kamu” malah berujung pada pembocoran data pribadi.

Misalnya cuitan akun Twitter @ditamoechtar_ yang membagikan kisah temannya yang ditelepon pelaku phising. Pelaku memanggil orang itu menggunakan nama panggilan dekat.

Baca Juga: Genshin Impact Kedatangan 2 Karakter Baru, Yun Jin dan Shenhe

Rupanya selidik punya selidik, sang teman secara tidak sadar mengikuti tren “Add Yours” dengan menyebutkan “variasi nama panggilanmu”.

Halaman:

Editor: Ahmad Zamzami

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x