Video Nama Wagub Jabar Salah Disebut di STQ Malut Viral, Ridwan Kamil Bilang Begini

- 18 Oktober 2021, 08:30 WIB
Wakil Gubernur Jabar, Uu Ruzhanul Ulum saat menghadiri pembukaan STQ Nasional di Maluku Utara, Sabtu 16 Oktober 2021
Wakil Gubernur Jabar, Uu Ruzhanul Ulum saat menghadiri pembukaan STQ Nasional di Maluku Utara, Sabtu 16 Oktober 2021 /Humas Jabar

SUARA TERNATE - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil turut merespon viralnya video yang merekam momen lucu di acara pawai taaruf STQ Nasional ke-26 di Sofifi, Maluku Utara (Malut) Jumat 15 Oktober 2021.

Pada acara yang berlangsung depan Masjid Raya Sofifi, Shaful Khairaat itu, sang pembawa acara alias MC (master ceremony) sempat salah menyebut nama wakil Gubernur (wagub) jawa barat (Jabar) Uu Ruzhanul Ulum.

Momen menggelitik itu terjadi saat kafilah dari Jabar diundang memasuki lokasi acara. Saat itu, MC yang memandu jalannya acara itu, sempat menyebut nama Wagub Jabar dengan Undang-Undang Ruzhanul Ulum.

Baca Juga: Usai Bikin Kontroversi, Nama Lucas Hilang dari Merchandise NCT

Rupanya sang MC menganggap, Uu yang berada di depan nama Wagub Ruzhanul adalah singkatan.

"Di bawah dua pemimpin muda juara H. M Ridwan Kamil dan Wakil Gubernur sekaligus panglima Santri Undang-undang Ruzhanul Ulum, kafilah Jawa Barat datang bertandang ke STQ Nasional XXVI di Kota Sofifi Maluku Utara dengan formasi lengkap, solid dan kokoh," ujar pembawa acara.

Baca Juga: Kecam Serangan di 3 Negara Pascapenusukan Anggota Parlemen, Paus: Tolong Tinggalkan Jalan Kekerasan

Video berdurasi 15 detik itu kemudian diunggah Ridwan Kamil di akun instagramnya @ridwankamil. "Hari ini saya baru tau, selama ini Wagub saya Uu Ruzhanul Ulum @ruzhanul, ternyata adalah singkatan," tulis mantan Wali Kota Bandung ini

Video momen lucu itu pun mendapat ribuan komentar dari Netizen. Hingga kini sudah ada 2.229 komentar dan 79.347 like. 

Halaman:

Editor: Purwanto Ngatmo

Sumber: Instagram Ridwan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah