Polres Pulau Morotai Bagi-bagi Daging Hewan Kurban Pada Masyarakat

- 17 Juni 2024, 18:08 WIB
Pembagian daging hewan kurban di halaman Kantor Polres Pulau Morotai
Pembagian daging hewan kurban di halaman Kantor Polres Pulau Morotai /Ranto/

SUARA TERNATE - Kepolisian Resort (Polres) Pulau Morotai, Maluku Utara, menyalurkan potongan daging hewan kurban kepada yang berhak menerima usia salat Iduladha 1445 Hijriah, Senin 17 Juni 2024.

Penyaluran daging kurban tersebut dilakukan di halaman kantor Polres Pulau Morotai kepada penerima yang merupakan Janda, Yatim piatu, Fakir miskin, dan para Lansia sekitar Pukul 9.30 WIT.

Kapolres Pulau Morotai AKBP Agung Cahyono, melalui kasi Humas Sibli Siruang kepada warwatan mengungkapkan, untuk kegiatan kurban Polres Morotai melakukan kurban hampir setiap momen Hari Raya Iduladha.

Baca Juga: Badan Takmir Masjid Baiturrahman Pulau Morotai Terima 16 Ekor Hewan Kurban

"Namun kali ini di tahun 2024 Iduladha 1445 Hijriah (kami) melakukan kurban sebanyak 7 ekor Sapi, lebih banyak dari sebelumnya,"ungkap kasi Humas Polres Morotai Sibli Siruang.

Selain itu, lanjut kasi Humas, ada juga bantuan sosial (bansos) berupa sembako, yang sebagiannya sudah dibagikan. Sementara, sisanya 600 paket akan berlangsung diberikan hingga tanggal 30 Juni 2024.

Dia juga menjelaskan, pihaknya telah menyalurkan paket sembako kemarin sebanyak 100 paket, yang terdiri dari 4 desa yakni Desa Daruba, Desa Gotalamo, Desa Yayasan dan Desa Darame.

Baca Juga: PLTMG Ternate Serahkan Hewan Kurban untuk Warga Kastela

"Jadi sisa 500 paket sembako itu akan disalurkan lagi sampai pada tanggal 30 Juni 2024," pungkasnya. ***

Editor: Randi Ishab


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah