Prediksi Arsenal vs Tottenham Spurs di Liga Inggris: Ujian Konsistensi Tuan Rumah

- 26 September 2021, 17:00 WIB
Arsenal vs Tottenham
Arsenal vs Tottenham /Mola TV

SUARA TERNATE - Setelah dihancurkan Manchester City lima gol tanpa balas pada 28 September 2021), pelatih Arsenal, Mikel Arteta mengubah Tim Meram London menjadi tim yang solid.

Dalam tiga pertandingan terakhir, The Gunners –julukan Arsenal– menjelma menjadi klub yang sulit ditembus. Pierre-Emerick Aubameyang dkk membukukan lima gol dan clean sheet dalam tiga laga belakangan.

Nah, Derbi London Utara melawan Tottenham Hotspur di Emirates Stadium 26 September 2021 malam ini bisa menjadi ujian konsistensi skuad Arteta (siaran langsung SCTV/Mola TV pukul 22.30 WIB).

Baca Juga: Populernya Fiksi Mini, Pelajari 6 Langkah Seni Bercerita 'Flash Fiction' dan Sejarahnya

Kalau menang melawan Spurs, empat menang dan empat clean sheet bisa menjadi capaian terbaik Arteta di Arsenal. ’’Saya tak sabar mendapatkannya,’’ klaim mantan tangan kanan Pep Guardiola di Manchester City tersebut seperti dikutip Daily Mail.

Sebaliknya, Spurs dalam beberapa laga terakhir malah limbung. Sebelum kemenangan adu penalti atas Wolverhampton Wanderers di putaran ketiga Piala Liga, Hugo Lloris dkk mencatatkan streak winless dalam tiga pertandingan.

Termasuk saat dihancurkan Chelsea tiga gol tanpa balas di Tottenham Hotspur Stadium, London 19 September 2021.
Bagi pelatih Spurs Nuno Espirito Santo, ini akan menjadi derbi London Utara pertamanya.

Baca Juga: Ucap Selamat Tinggal pada James Bond, Daniel Craig: Ini Mengubah Hidup Saya

Dikutip dari laman resmi klub, Nuno enggan menyebut laga ini sebagai debut dirinya dalam derbi London Utara.

Halaman:

Editor: Purwanto Ngatmo

Sumber: Daily Mail Tottenham Hotspur JawaPos.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah