Giliran Lionel Messi Bersuara Terkait Kepindahan Mbappe ke Real Madrid

- 12 Oktober 2021, 05:35 WIB
Lionel Messi beri komentar terkait Kylian Mbappe ke Real Madrid.
Lionel Messi beri komentar terkait Kylian Mbappe ke Real Madrid. /Reuters/Benoit Tessier.

SUARA TERNATE - Rumor kepindahan Kylian Mbappe ke Real Madrid semakin mencuat setelah pemain bintang Lionel Messi angkat bicara terkait kabar tersebut.

Messi mengungkapkan peran pemain berusia 22 tahun itu di lini depan saat berhadapan dengan tim lawan sangat dibutuhkan oleh Paris Saint-Germain.

Apalagi posisi Mbappe untuk mempertahankan posisi puncak klasemen di Liga Prancis dinilai menjadi kolaborasi yang akurat. Dalam keterangannya kepada France Football, La Pulga menyebut PSG bisa juara pada musim ini.

Baca Juga: Pilih Pensiun di PSG, Ide Manchester United Datangkan Marco Verratti Kandas

"Saya baru saja tiba di sini, dan saya tidak cukup mengenalnya untuk mengatakannya (dia akan pergi ke Madrid), tetapi kita akan melihat apa yang terjadi," kata Messi dikutip Sportskeeda.

"Jika pada akhirnya dia tetap bersama kami (PSG), itu akan menjadi kegembiraan yang luar biasa dan cara lain untuk membantu kami mencapai tujuan kami," sambungnya.

Sebagai pemain andalan Pochettino di lini depan PSG, Kylian Mbappe diketahui juga memiliki hubungan cukup dekat dengan Messi. Faktor bahasa menjadi perhatian La Pulga kepada Mbappe.

"Dengan pemain seperti Mbappe, mudah untuk bergaul. Selain itu, Kylian berbicara bahasa Spanyol yang sempurna, jadi kami juga memiliki pertukaran yang baik di luar lapangan," ujar Messi.

Baca Juga: Bukan Medali Emas, Maluku Utara Malah Sumbang Kasus Positif Covid-19 di PON XX Papua

Kabar hengkangnya Kylian Mbappe dari klub yang bermarkas di Parc des Prince itu sudah berembus cukup kencang. Klub yang disebut-sebut akan meminangnya adalah Real Madrid.

Halaman:

Editor: Ahmad Zamzami

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah