Bahaya! Ratusan Penderita AIDS Dilaporkan Berkeliaran di Kota Ternate

- 27 November 2021, 00:44 WIB
Ilustrasi orang dengan HIV AIDS. Saat ini terdapat ratusan penderita AIDS berkeliaran di Kota Ternate
Ilustrasi orang dengan HIV AIDS. Saat ini terdapat ratusan penderita AIDS berkeliaran di Kota Ternate /pexels.com/Anna Shvets/

SUARA TERNATE - Selain Covid-19, ancaman penularan penyakit lain yang kini tengah menghantui warga Kota Ternate, Maluku Utara adalah HIV / AIDS.

Pasalnya, saat ini tercatat ada ratusan penderita AIDS di Kota Ternate berkeliaran bebas. Mereka karena tidak lagi terpantau oleh oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Ternate.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kota Ternate Nurbaity Rajabessy mengungkapkan sejak 2007 hingga saat ini, jumlah kasus pendeita HIV AIDS di Ternate sebanyak 682 orang.

Baca Juga: Sudah Dimulai, Semua Pelabuhan di Kota Ternate Dirazia Surat Vaksin

Dari jumlah itu, 92 orang dinyatakan telah meninggal dunia. Terisa 590 orang. "Tapi dari 590 itu tidak semua menetap di Ternate," Ujar Nurbaity, Jumat 26 November 2021

Nah, yang jadi masalah, dari 590 orang pendeita AIDS tersebut yang terus dipantau dan ditangani Dinkes hanya 129 orang. Mereka dikontrol dan rutin diberikan obat yang dikonsumsi setiap hari, dengan maksud melambatkan perkembangan virus.

Baca Juga: Jangan Pernah Percaya dengan 4 Zodiak Ini, di Depan Suka Memuji Tapi di Belakang Menikam

Sedangkan sisanya 461 orang tidak lagi terdeteksi keberadaaya. Nurbaity khawatir ratusan penderita AIDS yang berkeliaran ini bisa menularkan penyakit yang belum ditemukan obatanya itu.

"Jadi itu ditakutkan jangan sampai mereka berhubungan seks dengan siapa saja," tuturnya

Halaman:

Editor: Purwanto Ngatmo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah