Saksikan Gubernur Malut Divaksin Dosis Pertama, Kapolri: Alhamdulilah yang Sangat Membahagiakan

- 15 Januari 2022, 02:01 WIB
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo bersama Forkopimda Maluku Utara, meninjau akselerasi percepatan vaksinasi COVID-19 di Ternate.
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo bersama Forkopimda Maluku Utara, meninjau akselerasi percepatan vaksinasi COVID-19 di Ternate. /Suara Ternate/Asri Sikumbang/

SUARA TERNATE - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo meninjau akselerasi percepatan vaksinasi COVID-19 di Ternate, Maluku Utara Jumat 14 Januari 2022.

Dalam tinjauannya kali ini, Kapolri mengapresiasi Gubernur Maluku Utara, Abdul Gani Kasuba yang ikut dalam proses vaksinasi tersebut.

Menurut Sigit, ikutnya Gubernur dalam vaksinasi kali ini merupakan wujud untuk mendukung akselerasi percepatan.

"Alhamdulilah yang sangat membahagiakan bahwa hari ini pak Gubernur juga bersama-sama kita saksikan mengikuti vaksin. Alhamdulillah ini akan mempercepat dan mengakselerasi vaksinasi yang ada di wilayah Maluku Utara khususnya," kata Sigit.

Baca Juga: Disaksikan Kapolri, Untuk Pertama Kalinya, Gubernur Maluku Utara Disuntik Vaksin Dosis Pertama

Dalam paparannya, mantan Kabareskrim Polri ini menyampaikan capaian vaksinasi di wilayah Maluku Utara sudah mencapai 74 persen.

Sigit menyarankan, hal itu harus ditingkatkan lagi ke depannya, sebagai upaya untuk mengantisipasi penyebaran varian baru Covid-19 Omicron.

"Mau tak mau seluruh masyarakat yang belum vaksin harus segera vaksin karena yang sudah vaksin pun bisa tertular varian baru, dimana memiliki kecepatan lima kali lebih cepat, dalam waktu lima menit bisa menular sehingga kita semua harus waspada," ujar Sigit.

Sementara Gubernur Maluku Utara yang disuntik dengan vaksin Sinovac dosis pertama ini mengatakan sudah ada janji sebelumnya di Jakarta, di mana Kapolri akan menyaksikan dirinya divaksin saat kunjungan kerja ke Ternate.

Halaman:

Editor: Ghazali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x