Bawaslu Malut: Pendaftaran Panwascam akan Dimulai Oktober 2022 untuk Pemilu 2024

- 9 Februari 2022, 16:56 WIB
Muksin Amrin, Ketua Bawaslu Provinsi Maluku Utara.
Muksin Amrin, Ketua Bawaslu Provinsi Maluku Utara. /Suara Ternate/Asri Sikumbang/

SUARA TERNATE - Pembukaan pendaftaran penyelenggara pengawas kecamatan (Panwascam) akan dimulai pada Oktober 2022 untuk Pemilu 2024.

Hal ini disampaikan Muksin Amrin, Ketua Bawaslu Provinsi Maluku Utara di kantornya pada Rabu 9 Februari 2022.

Muksin mengatakan, waktu pendaftaran untuk Panwascam itu disesuaikan dengan draf tahapan yang sementara disusun oleh KPU, di dalamnya termasuk penyelenggara ad-hoc yang akan dibentuk pada Oktober 2022 mendatang.

Baca Juga: Usulkan Pemilu 2024 Digelar pada 15 Mei, Mahfud MD: Rasional Menurut Pemerintah

Penyelenggaran ad hoc itu seperti panitia pemilih kecamatan (PPK) dan panitia pemungutan suara (PPS).

Olehnya itu, menurut dia, sebelum PPK dan PPS terbentuk, secara otomatis Panwascam harus ada terlebih dulu, karena tugasnya mengawasi dan menyeleksi PPK.

"Jadi sebelum PPK lahir ya Panwascam harus lahir duluan," ujarnya.

Namun kata dia, pendaftaran Panwascam ini untuk penyelenggara pemilihan umum (Pemilu). Setelah itu, anggota panwasacam akan dievaluasi kembali untuk dilanjutkan ke tahapan Pilkada.

"Mereka itu nanti akan diperpanjang di tahapan pilkada dengan menganalisis dan dievaluasi. Misalnya Pemilu sudah selesai, kita evaluasi baru perpanjang untuk Panwascam Pilkada atau tidak, kalu tidak bisa kita ganti, kalau bagus kita lanjutkan, mekanisnya seperti itu," jelasnya.***

Editor: Ghazali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x