Kesaksian Wali Kota Ternate Maluku Utara dalam Sidang Kasus Haornas Dibantah Bawahannya Sendiri

- 16 Maret 2023, 19:01 WIB
Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman
Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman /Istimewa/Beritadetik

 

SUARA TERNATE – Wali Kota Ternate M Tauhid Soleman akhirnya memberi kesaksian pada sidang kasus Haornas di PN Tipikor Ternate, pada Kamis (16/03).

Tauhid yang diperiksa sebagai saksi menyampaikan bahwa dirinya merupakan Ketua Panitia pelaksanaan puncak Haornas tahun 2018 lalu.

"Peran saya sebagai Ketua Panitia Haornas dan Sukarjan Hirto saat itu sebagai Sekretaris," kata Tauhid, kepada majelis hakim.

Baca Juga: Hadiri Sidang Dugaan Kasus Maling Uang Rakyat, Wali Kota Ternate Didamping Sang Istri

Ia juga merangkap sebagai Sekda Kota Ternate dan Ketua TAPD (Tim Anggaran Pemerintah Daerah). 

"TAPD itu menyiapkan, melaksanakan kebijakan kepala daerah dalam penyusunan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD)," ujar Tauhid.

Tauhid menyebut, penganggaran kegiatan Haornas disusun akhir 2017 kemudian dilaksanakan pada tahun anggaran 2018, dengan pagu anggaran ditetapkan pada induknya sebesar Rp1 miliar dari APBD. 

Baca Juga: Zakat Fitrah 2023 di Ternate Rp37.500 perjiwa.

"Kalau terkait dengan item-item (kegiatan) tidak tahu. Perubahan anggaran yang dilakukan berikutnya adalah 2,8 miliar," ungkapnya. 

Halaman:

Editor: Rian Husni Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x