Polisi Rilis Hasil Visum Luka Lesti Kejora, Begini Reaksi Rizky Billar

7 Oktober 2022, 17:30 WIB
Kuasa hukum Rizky Billar ada pihak ketiga yang mengompori dugaan kasus KDRT dari kliennya terhadap Lesti Kejora. /YouTube/Leslar Entertainment/

SUARA TERNATE - Polisi merilis hasil visum kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dialami pedangdut, Lesti Kejora.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan mengatakan hasil visum diberikan oleh Lesti Kejora.

Zulpan mengatakan terdapat beberapa luka memar dan gangguan fungsi yang dialami Lesti Kejora.

Menurut Zulpan, luka pertama yang dialami Lesti terdapat memar di telapak tangan belakang kanan disertai luka.

Baca Juga: Akibat KDRT Rizky Billar, Tulang Leher Lesti Kejora Bergeser

Zulpan mengatakan selain luka tadi, ada memar di lengan bawah depan bagian kanan disertai dengan lebam bengkak serta nyeri.

“Kemudian yang kedua terdapat luka memar di lengan bawah bagain depan lengan kanan disertai dengan lebam bengkak dan nyeri,” kata Zulpan, Suara Ternate mengutip Pikiran-Rakyat, Jumat, 7 Oktober 2022.

Zulpan mengatakan ada luka di belakang siku kiri serta memar di leher. Ada pula gangguan fungsi.

“Keempat terdapat luka memar di leher di bagian depan disertai dengan bengkak lebam dan nyeri terdapat gangguan fungsi," tuturnya.

Baca Juga: Ada Lesti Kejora hingga Rizky Febian, Penerima Uang dari Doni Salmanan dan Indra Kenz Bisa Dijerat TPPU Jika..

Jawaban Rizky Billar, Hingga Klaim Kondisi Psikis Terganggu

Kuasa hukum Rizky Billar, Ade Epril mengatakan kliennya tidak melakukan tindak KDRT seperti yang beredar.

Ade mengatakan bahwa dia sudah bertanya secara langsung kepada Rizky Billar. 

"Saya tanya sama Rizky Billar, apa benar itu kebanting-banting 'oh tidak bang'. Saya juga sudah tanyakan ke Dede Lesti bilang 'Ya bukan dibanting tapi kebanting," kata Ade Epril.

Baca Juga: Polisi Olah TKP Kasus KDRT Rizky Billar ke Lesti Kejora

Menurut Ade Epril, kalung Rizky Billar sampai putus akibat ditarik Lesti Kejora saat mengejar suaminya ke kamar mandi.

Saat itu Rizky Billar menepis tangan Lesti , sehingga badan istrinya jatuh terbanting ke lantai.

"Lesti narik Billar, kalungnya putus itu. Billar menepis, kebantinglah ke lantai," ucapnya.

Baca Juga: Kontroversi Ceramah Oki Setiana Dewi yang Dinilai Menormalisasi KDRT, Begini Tanggapan Gus Miftah

Sementara itu, mengenai dugaan gugatan cerai, Rizky Billar dikabarkan menolak.

“Ada (keinginan menyelesaikan kasus dengan damai)," tutur Ade Efril dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam kanal YouTube Seleb Oncam News.

Ade Epril mengungkapkan kondisi psikis Rizky Billar kini terganggu karena berita-berita miring bernada negatif tentang pribadinya beredar di media sosial.

"Saya mewakili Billar, karena beliau juga terganggu psikisnya dan beliau juga lagi manggil ustaz," kata Ade Epril

Editor: Ghazali Hasan

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler