Nursidah Kembali Ditunjuk jadi Plt Disperindag Kota Ternate

- 9 Februari 2024, 14:36 WIB
Plt Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Ternate, Nursidah Dj Mahmud saat ditemui di ruang kerjanya
Plt Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Ternate, Nursidah Dj Mahmud saat ditemui di ruang kerjanya /Asri Sikumbang/

SUARA TERNATE - Sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Ternate, Nursidah Dj Mahmud kembali ditunjuk sebagai pelaksana tugas atau Plt Kepala Disperindag Kota Ternate.

Sebelumnya, Nursidah sudah pernah ditunjuk sebagai Plt Disperindag Kota Ternate pada pertengahan Mei 2023 lalu, karena saat itu Muhlis Djumadil (Mantan Kepala Disperindag) dicopot sementara dari jabatan.

Saat itu, Muhlis bermasalah dengan sejumlah pedagang yang berjualan di belakang Jatiland Mall Ternate, dan sempat direkam oleh salah satu pedagang setempat.

Baca Juga: PT Athena Tagaya Dinilai Tak Serius Kelola Plaza Gamalama, Disperindag Layangkan Surat Teguran

Dalam persoalan tersebut, Muhlis diduga melontarkan perkataan rasis ke pedagang-pedagang yang berasal dari Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara.

Ucapan dugaan rasis itu kemudian viral di media sosial, dan mendapat tekanan publik yang cukup kuat sehingga, Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman langsung mengambil tindakan pencopotan sementara terhadap Muhlis.

Akhir 2023 kemari, Muhlis kemudian kembali menjabat sebagai Kepala Disperindag Kota Ternate dan mengikuti seleksi terbuka JPT di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate. Sementara status Nursidah saa itu, tidak lagi sebagai Plt Kepala Disperindag.

Baca Juga: Bulan Depan Kerja Sama PT IMM dengan Pemkot Ternate Mulai Jalan

Dari hasil seleksi JPT, Muhlis Djumadil kemudian dilantik oleh Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman sebagai Kepala Dinas Pendidikan Kota Ternate pada Rabu 7 Februari 2024.

Halaman:

Editor: Asri Sikumbang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x