Serangan Rusia Ledakan Fasilitas Militer dan Bandara Utama di Ukraina

- 24 Februari 2022, 17:25 WIB
Rusia serang Ukraina hari ini, sejumlah rudal jelajah balistik hujani Ibu Kota Kiev.
Rusia serang Ukraina hari ini, sejumlah rudal jelajah balistik hujani Ibu Kota Kiev. /Cbsnews

SUARA TERNATE - Sejumlah dentuman ledakan menghantam Boryspil, bandara terbesar di Ukraina.

Tak hanya itu, beberapa objek militer di sebelah timur dan selatan negara itu pada Kamis 24 Februari 2022 pagi waktu setempat juga mengalami hal serupa, menurut kantor berita Interfax-Ukraina.

Serangkaian ledakan tersebut oleh Kementerian Infrastruktur Ukraina kemudian menyampaikan bahwa pihaknya tengah mengevakuasi para penumpang dan staf dari Boryspil.

Baca Juga: Presiden Rusia Vladimir Putin Izinkan Operasi Militer ke Ukraina, Ini Tanggapan Sejumlah Pemimpin Dunia

Baca Juga: Putin: Semua Tanggung Jawab atas Pertumpahan Darah akan Ada di Hati Nurani Rezim Berkuasa di Ukraina

Sejumlah laporan media mengatakan bahwa serangan juga terjadi di Kota Kharkiv, Ukraina timur, dekat perbatasan Rusia.

Laporan tersebut juga menyebutkan terjadi di Kota Kramatorsk di garis depan di Ukraina timur, di Kota Vasylkiv dekat Kiev, di Kota Dnipro di Ukraina tengah, serta kota pelabuhan Odesa di Ukraina selatan.***

Editor: Ghazali Hasan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x