Jokowi Luapkan Kemaran di Bali: Apa-Apaan Ini, Dipikir Kita Bukan Negara Maju

- 25 Maret 2022, 22:48 WIB
Presiden Jokowi kritisi kebiasaan impor kementerian dalam Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia
Presiden Jokowi kritisi kebiasaan impor kementerian dalam Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia /Tangkap layar/ YouTube Sekretariat Presiden

SUARA TERNATE - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali meluapkan kegeramannya kalamendapati masih ada Pemda dan Kementerian/Lembaga menggunakan APBN dan APBD untuk belanja barang dari luar negeri.

“Sedih saya belinya barang-barang impor semuanya,” kata Presiden saat menghadiri acara “Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia” yang juga dihadiri oleh para menteri kabinet Indonesia Maju serta para gubernur di Indonesia di Bali, Jumat, 25 Maret 2022.

Jokowi mengancam akan menyebutkan nama-nama kementerian/lembaga maupun Pemda yang masih lebih memilih untuk membeli barang-barang impor.

Baca Juga: Profil dan Biodata Beserta Akun Medsos Dea OnlyFans yang Ditangkap Atas Kasus Pornografi

“Yang tepuk tangan nanti kalau barang-barangnya tidak masuk e-katalog, target tidak tercapai saya umumin, nanti. Setuju tidak? Umumkan saja deh, kita ini harus terbuka apa adanya,” kata Presiden

Jokowi heran berbagai produk yang bisa dihasilkan di dalam negeri tapi tidak dibeli oleh kementerian, pemda dan BUMN, malah lebih memilih produk-produk impor.

Baca Juga: Rich Brian dan Deretan Penyanyi 88rising ini Gelar Konser di Jakarta

Produk-produk impor tersebut antara lain “CCTV, alat kesehatan, seragam, sepatu hingga onderdil untuk traktor pertanian.

“Coba CCTV beli impor, di dalam negeri ada yang bisa produksi. Apa-apaan ini, dipikir kita bukan negara yang maju? Buat CCTV saja beli impor. Seragam dan sepatu tentara dan polisi beli dari luar! Kita ini produksi di mana-mana bisa jangan diterus-teruskan. Alat kesehatan, Pak Menteri Kesehatan, tempat tidur untuk rumah sakit, produksi saya lihat di Yogya, Bekasi, Tangerang ada tapi beli impor,” ungkap Presiden.

Halaman:

Editor: Purwanto Ngatmo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x