Mahfud Md Sebut Ratusan Orang Terlibat Transaksi Mencurigakan Rp300 T di Kemenkeu

- 9 Maret 2023, 18:46 WIB
Mahfud MD saat sambutan, meminta masyarakat siap menjemput momentum Pemilu 2024.
Mahfud MD saat sambutan, meminta masyarakat siap menjemput momentum Pemilu 2024. /Foto/MPI

SUARA TERNATE - Menko Polhukam Mahfud Md menyatakan bahwa aktivitas transaksi mencurigakan di Kementerian Keuangan RI mencapai Rp300 triliun sejak 2009. Transasksi itu melibatkan ratusan orang.

"Sampai 2023 ada 160 laporan lebih. Taruhlah 168 sejak (2009) itu. Tidak ada kemajuan informasi," kata Mahfud dikutip di kanal YouTube Kemenko Polhukam, Kamis, 09 Maret 2023.

Ia sebut setelah diakumulasi, totalnya ternyata ada 460 orang terlibat dalam transaksi mencurigakan tersebut.

Baca Juga: PN Tunda Pemilu, Ini Respons Mahfud MD

"Itu yang akumulasi terhadap transaksi yang mencurigakan itu bergerak di sekitar Rp300 triliun," ungkapnya. 

Menurutnya, dalam perkembangannya memang tidak ada kelanjutan informasi laporan transaksi sejak saat itu.

Dalam kesempatan itu Mahfud juga singgung kasus Rafael Alun Trisambodo yang baru terungkap Gegara penganiayaan putranya Mario Dandy terhadap David.

Baca Juga: Viral Hari Ini, Aset Andhi Pramono Miliki Rumah Megah

"Tapi sejak 2009, karena laporan tidak di-update, tidak diberi informasi respons. Kadang kala respons itu muncul sesudah menjadi kasus, kayak yang Rafael," ucapnya.

Halaman:

Editor: Rian Husni Hidayat

Sumber: YouTube Menko Polhukam RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x