Viral Poster Kabinet Prabowo Gibran, TKN: Enggak Ada Pembahasan Soal Menteri, Itu Hak Prerogatif Presiden

- 20 Februari 2024, 18:39 WIB
Sekretaris Tim Kemenangan Nasional (TKN) Prabowo-Gibran (Tangkap Layar Ig@prabowo.gibran2)
Sekretaris Tim Kemenangan Nasional (TKN) Prabowo-Gibran (Tangkap Layar [email protected]) /

SUARA TERNATE - Mengenai viral poster susunan kabinet pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka usai dilantik nanti, ditepis Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran.

"Namanya juga sosial media. Berita dari sumber yang tidak jelas," tutur Sekretaris TKN Prabowo-Gibran Nusron Wahid dihubungi wartawan, Jakarta, Selasa (20/2/2024), seperti dikutip pada Inilah.

Sebagaimana, dalam poster yang beredar susunan nama-nama yang akan duduk di kabinet Prabowo-Gibran. Mereka diantaranya, Ketua Dewan Pertimbangan Presiden yaitu Joko Widodo (Jokowi) dan wakilnya Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Baca Juga: Pemilu 2024, Tom Lembong: Semua Lagi Mencatat Sejarah Semangat Terus! Membela dan Memperbaiki Demokrasi Kita

Selain itu, posisi Kepala Menteri dan Kepala Staf Kepresidenan Nusron Wahid. Sementara, Menko Perekonomian dipimpin oleh Airlangga Hartarto, Menko Polhukam diisi oleh Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Menteri Muda Sosial, Kesejahteraan Perempuan dan Anak Grace Natalie

Nusron dalam keterangannya juga menegaskan jika pemilihan menteri merupakan kewenangan dan prerogatif dari presiden terpilih nanti.

"Enggak ada pembahasan soal menteri. Itu hak prerogatif Presiden," ujarnya.

Baca Juga: Jokowi Minta Agar Kecurangan Pemilu Dilaporkan Ke Bawaslu, Respons Yanuar: Laporkan Iya, Teriak Mesti Terus

Editor: Randi Ishab

Sumber: Inilah.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x