Ini Tampilan Vespa Pertama Atta Halilintar yang Dimodifikasi Scooter VIP

- 11 November 2021, 10:14 WIB
Vespa GTS milik Atta Halilintar yang dirombak oleh Scooter VIP (ANTARA/Istimewa).
Vespa GTS milik Atta Halilintar yang dirombak oleh Scooter VIP (ANTARA/Istimewa). /

SUARA TERNATE - Komunitas penggemar Vespa di Indonesia adalah salah satu yang terbesar di dunia. Bahkan dari sisi jumlah, pengguna Vespa di Indonesia adalah terbesar kedua di dunia setelah Italia yang menjadi negara asal Vespa.

Tak heran jika para penggemar Vespa di Indonesia berasal dari kalangan yang luas. Mulai dari masyarakat biasa hingga para pesohor memiliki kendaraan asal Italia ini.

Sala satunya Atta Halilintar yang merogoh biaya Rp75 juta untuk memodifikasi Vespa pertama miliknya, yakni Vespa GTS, yang dilakukan di rumah modifikasi Scooter VIP.

Baca Juga: Kelakuan Emak-Emak Kena Tilang Ini Bikin Gregetan, Ogah Turun dari Motor

Founder Scooter VIP, Dennil Sagita mengungkapkan bahwa Atta Halilintar meminta agar tampilan Vespa GTS yang dibeli secara kredit sebelum dirinya menjadi seorang YouTuber ini agar tampil lebih gahar dengan part racing yang ditanamkan.

"Atta minta agar Vespa miliknya ini hadir dengan lebih gahar dan juga racing, tapi masih bisa untuk boncengan dengan istrinya," ungkap Dennil Sagita dalam keterangan resminya, Kamis.

Dengan begitu, Scooter VIP memberikan kelir hitam doff agar tampilan gahar lebih terasa ketika nanti akan dikendarai oleh sang pemilik untuk berkeliling.

Untuk urusan performa, sebagai distributor resmi Polini di Indonesia, tentu saja Scooter VIP mengganti suku cadang aftermarket skuter itu dengan barang yang sudah pasti kualitasnya yakni merek Polini asal italia.

Untuk tahapan awal mengenai performa, Scooter VIP memodifikasi Vespa GTS ini mulai dari sektor akselerasi yaitu CVT. Bagian seluruh CVT, mulai dari Variator dengan Flywheel dari Polini dengan berat roller 12gr, Polini Kevlar Belt.

Halaman:

Editor: Ghazali Hasan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah