Keren! Aksi Heroik Seekor Kucing Selamatkan Nyawa Wanita Terkena Serangan Jantung

- 25 Agustus 2022, 09:29 WIB
Ilustrasi - Aksi heroik kucing menyelamatkan nyawa pemiliknya yang terkena serangan jantung.(Pixnio)
Ilustrasi - Aksi heroik kucing menyelamatkan nyawa pemiliknya yang terkena serangan jantung.(Pixnio) /

SUARA TERNATE - Hubungan kucing dan pemiliknya terkadang tidak hanya sekadar hubungan manusia dengan hewan peliharaannya. Seekor kucing peliharaan melakukan aksi heroik untuk menyelamatkan nyawa pemiliknya.

Aksi heroik kucing bernama Billy itu terjadi pada 8 Agustus 2022. Saat itu Sam Felstead perempuan berusia 42 tahun pemilik kucing itu sedang tidur nyenyak. Billy melompat ke dada Sam dan berusaha membangunkannya pada pukul 04.30 pagi.

Sam yang terbangun berusaha bangkit dari tempat tidur, tetapi merasa ada yang berbeda dengan dirinya. Menurut Sam, saat itu tubuhnya berkeringat dan tidak bisa bergerak.

"Tiba-tiba saya terbangun dini hari dengan keringat dan tidak bisa bergerak. Billy berada di dada saya dan mengeong keras di telinga saya," ungkapnya seperti dikutip New York Post.

Sam merasa ada yang aneh dengan Billy karena biasanya lebih senang menyendiri dan tidak terlalu peduli. Namun, kucingnya terus mengeong dan tidak meninggalkan dirinya yang sedang kesakitan. Dengan suaranya, Billy seolah ingin mengirim tanda bahaya ke penghuni rumah.

Baca Juga: Mitos Atau Fakta? 5 Fakta Unik dan Menarik Kucing Hitam yang Jarang Diungkap

Karena tubuhnya terus berkeringat dan merasakan sakit luar biasa di punggungnya, Sam meminta bantuan dengan berteriak memanggil ibunya.

Mendengar teriakan Sam, ibunya segera menelepon ambulans. Namun ambulans diperkirakan baru sampai sekitar 2 jam kemudian sehingga ibunya memutuskan mengantar Sam ke rumah sakit.

Menurut dokter yang menanganinya, Sam mengalami serangan jantung ringan dan salah satu arterinya tersumbat. Setelah tiga hari menjalani perawatan, Sam diizinkan meninggalkan rumah sakit dan bertemu kembali dengan Billy, kucing kesayangan yang menyelamatkan nyawanya. Sam mengaku sangat bersyukur atas kehadiran Billy.

Halaman:

Editor: Ahmad Zamzami


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah