Perumda Ake Gaale Kota Ternate Maksimalkan Pelayanan Air Bersih

- 15 Juni 2024, 22:08 WIB
Kantor PDAM Ternate
Kantor PDAM Ternate /Asri Sikumbang/Suara Ternate

SUARA TERNATE - Direktur Perusahan Umum Daerah Air Minum (PDAM) Ake Gaale Kota Ternate Muhammad Syafei menyatakan pihaknya selalu memaksimalkan pelayanan air bersih di Kota Ternate, Sabtu, 15 Juni 2024.

Syafei mengatakan, pihaknya telah berupaya dengan merekayasa distribusi air bersih, supaya daerah lain bisa terlayani meski belum 1×24 jam.

Dirinya mengaku, pihaknya dengan cepat merespons jika ada keluhan dari berbagai daerah (di wilayah Kota Ternate).

Baca Juga: PLTMG Ternate Serahkan Hewan Kurban untuk Warga Kastela

Sementara, mekanisme untuk menyampaikan keluhan, menurut Syafei, itu dapat dilakukan melalui lisan maupun melalui via whatsapp "misalnya nomor yang mereka kenal dari orang PDAM, bahkan melalui media sosial."

Untuk itu, Syafei meminta kepada masyarakat untuk menyampaikan (keluhan) langsung di kantor. Adapun kata dia menambahkan, di waktu dekat pihaknya akan melaunching call center demi meningkatkan pelayanan

"Di waktu dekat kami (pihak PDAM) akan melaksanakan call center, sementara kita ada persiapan perlengkapannya," tutur dia.

Baca Juga: PLTU Tidore Berbagi Kebahagiaan Idul Adha dengan 2 Ekor Sapi untuk Ponpes dan Warga di Ring Satu

Baginya, dengan adanya call center nanti, pihaknya akan menerima (menampung keluhan) dan memantau sampai ke hal-hal kecil terkait masalah air bersih.

Editor: Randi Ishab


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah