Sudah Prewedding dan Tinggal Menunggu Hari H, Calon Pengantin Tewas setelah Duel dengan Tetangga

- 6 Februari 2022, 04:58 WIB
ilustrasi Tewas
ilustrasi Tewas /

SUARA TERNATE - Suasana bahagia benar-benar terasa di keluarga Darmawan (50). Sebab, dalam waktu dekat, keluarga di Desa Harimau Tandang, Kecamatan Pemulutan Selatan, Ogan Ilir, Sumatera Selatan itu akan menggelar hajatan besar.

Sang anak, Hajrat alias Ujang (22) akan segera duduk di kursi pelaminan. Bahkan, hari pernikahaannya pun tinggal hitungan hari.

Namun, Sabtu 5 Februari 2022 pagi, suasana bahagia itu seketika berubah menjadi duka. Hajrat yang sebenar lagi akan mempersunting pujaan hatinya, tewas dikeroyok tetangganya sendiri. Korban meninggal di lokasi kejadian dengan kondisi mengenaskan.

Baca Juga: Apa Motif Polwan Cantik di Manado Menghilang Tanpa Kabar dan Masuk DPO? Ini Jawaban Polda Sulut

Bukan hanya Hajrat, sang ayah Dermawan yang turut terlibat dalam due maut pun ikut menjadi korban. Meski selamat, namun kondisinya kritis sehingga dilarikan ke RS.

Peristiwa berdarah itu melibatkan dua keluarga, yakni Darmawan dan anaknya Hajrat. Ayah dan bapak ini bertarung melawan Tegar dan ayahnya, Solah (50).

Baca Juga: Varian HIV Baru Paling Mematikan Ditemukan Peneliti di Belanda

Peristiwa yang terjadi pukul 10.00 WIB bsrawal saat Tegar sedang berada di kebun sawit milik SMK Negeri 1, Desa Harimau Tandang. Dia tiba-tiba didatangi Hajrat. Keduanya pun ribut hingga terjadi perkelahian sengit.

Solah yang melihat kejadian itu datang membantu anaknya, Tegar. bersama sang anak, penjaga sekolah itu lalu mengeroyok Hajrat hingga tewas dengan kondisi luka bacok di sekujur tubuhnya. Bahkan, usus perutnya pun terburai.

Baca Juga: Tolak Rencana Pemindahan IKN, 45 Tokoh Nasional Bikin Petisi, Ada Din Syamsuddin hingga Busyro Muqoddas

Mengetahui anaknya dikeroyok, Darmawan pun datang. Ia ingin menolong anaknya. Darmawan terlibat perkelahian dengan Solah dan anaknya, Tegar.

Akibat perkelahian itu, Darmawan sekarat. Solah juga mengalami luka-luka. Solah dilarikan ke RS Bari Palembang untuk mendapatkan perawatan medis.

Baca Juga: Menghilang Tanpa Kabar Sejak November 2021, Polwan Cantik Ini Ternyata Masuk DPO Polres Manado

Belum diketahui pasti, motif dibalik kasus perkelahian yang melibatkan dua keluarga di Ogan Ilir tersebut. Sebab, masih didalami pihak kepolisian.

“Masih lidik di lapangan. Nanti kami kabari perkembangan selanjutnya,” ungkap Kapolres Ogan Ilir, AKBP Yusantiyo Sandhy saat dikonfirmasi Sabtu 5 Februari 2022

Baca Juga: Lagi, KKB Tembak Prajurit TNI di Titigi Kabupaten Intan Jaya Papua

Kepala Desa (Kades) Harimau Tandang, Samsul mengatakan, korban Hajrat merupakan calon pengantin yang sudah melakukan prewedding. “Anak dan bapak terlibat cekcok dengan tetangga. Anaknya meninggal, bapaknya masih di rumah sakit di Palembang,” terang Samsul di rumah duka.

Dia sendiri pun tidak mengetahui pasti penyebab dari persitiwa berdarah tersebut. "Saya dapat info dari saksi mata, dua orang ini, korban (Hajrat) dan ayahnya cekcok dengan SL, tiba-tiba terdengar teriakan minta tolong dari korban yang meninggal," katanya

Baca Juga: 2 Terduga Teroris Diringkus Polisi jadi Penadah Sepeda Motor Hasil Curian di Bekasi

Mendengar adanya keributan, warga di sekitar lokasi kejadian langsung mendatangi sumber suara dan mendapati Hijrat dan Dermawan bersimbah darah.

"Menurut saksi mata yang tadi mencoba menolong, kedua korban ayah dan anak ini mengalami luka sabetan. Yang paling parah luka korban (Hajrat), hingga akhirnya meninggal," ucap Samsul.***

Editor: Purwanto Ngatmo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah