5 Tips Mengatasi Gagal Scan QR Code Aplikasi PeduliLindungi

- 27 September 2021, 16:15 WIB
Aplikasi PeduliLindungi saat ini menjadi syarat yang harus dimiliki.
Aplikasi PeduliLindungi saat ini menjadi syarat yang harus dimiliki. /Suara Ternate/Restu Saputra/

SUARA TERNATE - Aplikasi PeduliLindungi saat ini menjadi syarat yang harus dimiliki ketika berpergian atau mengunjungi tempat-tempat umum, seperti pusat perbelanjaan, mal, restoran, atau transportasi umum.

Cara penggunaannya pun cukup mudah dengan melakukan scan barcode yang tersedia di pintu-pintu masuk fasilitas umum tersebut. Setelah melakukan scan, petugas akan memeriksa dan mengizinkan pengunjung masuk ke tempat yang dituju.

Namun, tidak sedikit pengguna aplikasi PeduliLindungi yang mengeluh mengantri karena masih banyak pengunjung yang  gagal scan QR Code. Jangan panik, ada beberapa tips yang wajib dicoba ketika kamu mengalami gagal scan QR Codedi tempat tujuan.

Baca Juga: Baterai Handphone Terkuras Akibat Akses Lokasi PeduliLindungi, Begini Cara Mengatasinya

Tips Atasi Gagal Scan QR Code di Aplikasi PeduliLindungi

1. Selalu aktifkan fitur GPS atau Location



Fitur GPS atau Location wajib diaktifkan jika ingin menggunakan aplikasi PeduliLindungi. Secara otomatis pesan notifikasi akan muncul di layar perangkat Android atau Ios jika fitur GPS kalian belum diaktifkan.

Jika mengalami kendala gagal scan, matikan dan aktifkan kembali fitur GPS atau Location pada perangkat kalian dan lakukan scan berkala pada Barcode yang disediakan.

2. Pastikan terkoneksi dengan Internet


Sebelum sampai ke tempat tujuan, pastikan perangkat kalian terhubung dengan layanan internet. Biasanya banyak yang lupa mengaktifkan jaringan internet mobile  setelah menggunakan WiFi. Selain itu, periksa kembali kuota internet kalian agar bisa mengakses aplikasi PeduliLindungi.

3. Jika gagal scan QR Code, login secara berkala

Tips ketiga cukup mudah, lakukan log in dan log out pada aplikasi PeduliLindungi. Hal ini memungkinkan aplikasi mendapatkan refresh atau penyegaran ketika akun pada perangkat kalian tersambung kembali.

4. Lakukan pembaharuan aplikasi


Meski membutuhkan waktu, mengupdate aplikasi dengen versi terbaru jadi cara ampuh untuk mengatasi gagal scan QR Code PeduliLindungi. Sempatkan melakukan pembaharuan dengan menggunakan kuota internet atau WiFi gratis di lokasi tujuan kalian.

5. Tutup aplikasi yang sedang berjalan di Background

Banyaknya aplikasi yang terbuka bersamaan seperti Whatsapp, Telegram, Instagram, atau GPS bisa membuat lambat aplikasi PeduliLindungi ketika ingin digunakan. Hal ini membuat fitur scan QR Code tidak bisa digunakan dengan baik.

Tutup semua aplikasi yang sebelumnya masih terbuka pada perangkat kalian. Selain itu, bersihkan juga cache pada aplikasi sehingga kapasitas memori bisa bertambah dan membuat aplikasi PeduliLindungi bisa digunakan kembali.***

Editor: Ahmad Zamzami


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah