Film The Outlaws Catatkan Rekor Baru, Tembus 10 Juta Penonton Bioskop

- 14 Juni 2022, 17:06 WIB
Poster film The Outlaws cetak sejarah samai film legendaris yang rilis pada 2015 "Veteran,".
Poster film The Outlaws cetak sejarah samai film legendaris yang rilis pada 2015 "Veteran,". /IMDb

SUARA TERNATE - Film The Outlaws 2 yang dikenal juga dengan film The Roundup menunjukkan hasil positif di box office Korea Selatan. Tak tanggung-tanggung, jumlah penontonnya telah tembus 8 juta penonton.

Menurut Dewan Film Korea, The Outlaws 2 mencatatkan total lebih dari 10 juta penonton bioskop setelah menempati posisi pertama di box office di akhir pekan keempat secara berturut-turut.

Dengan pencapaian angka tersebut, film tersebut pun berhasil mengalahkan rekor film Parasite yang kala itu memiliki total 10 juta penonton bioskop, menurut laporan Soompi, Senin 13 Juni 2022.

Baca Juga: Tampilkan Adegan LGBT, Film Terbaru Lightyear Tak Tayang di 14 Negara

Setelah memecahkan rekor sebelumnya yang dibuat oleh Parasite, The Outlaws 2 sekarang secara resmi menjadi rilisan Mei terlaris dalam sejarah box office Korea.

Selain itu, hanya 28 film termasuk film internasional yang dikabarkan pernah melampaui 10 juta penonton bioskop di box office Korea Selatan.

Kemudian, hanya 20 film Korea yang pernah mencapai tonggak sejarah tersebut. Parasite adalah film terakhir yang mencapai prestasi tersebut sebelum The Outlaws 2.

Baca Juga: Prancis Telan Kekalahan Pahit 0-1 Atas Kroasia, Gagal Lolos ke Empat Besar UEFA Nations League

Adapun, The Outlaws 2 merupakan sekuel film aksi populer 2017 Ma Dong Seok yang berjudul The Outlaws.

Halaman:

Editor: Ahmad Zamzami

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x