Kenari Makian Diminati Dunia, Ini Manfaatnya bagi Tubuh Manusia

- 5 September 2021, 13:26 WIB
Kenari Pulau Makian, Halmahera Selatan, Maluku Utara..
Kenari Pulau Makian, Halmahera Selatan, Maluku Utara.. /ppid.menlhk/

SUARA TERNATE - Maluku Utara, adalah satu dari beberapa daerah terkenal di Indonesia sebagai penghasil rempah-rempah, seperti cengkeh dan pala.

Namun, Maluku Utara tak hanya cengkeh dan pala saja yang populer, ada juga kacang kenari.

Jadi, jika Pulau Banda di Maluku Tengah dikenal sebagai Pulau Pala, maka di Makian, Maluku Utara, dikenal sebagai Pulau Kenari.

Kacang kenari yang berasal dari Pulau Makian, Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara ini, bahkan sudah mampu menembus pasar hingga Finlandia dan Italia.

Direktorat Jenderal Pengelolaan Hutan Produksi Lestari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Juni lalu pernah mengeluarkan siaran persnya terkait hal tersebut yang dikutip suaraternate.com.

Baca Juga: PLN Lakukan Energize, Ternate Berpotensi Terjadi Pemadaman Listrik Total

Lalu apa manfaat dari kacang kenari ini? Yuk, kita simak.

Kacang-kacangan merupakan makanan padat nutrisi dengan banyak senyawa bioaktif, khususnya kenari yang dapat meningkatkan memampuan kognitif dan memori.

Kenari juga memiliki banyak manfaat lain seperti untuk meningkatkan kesehatan jantung, gigi, mental, metabolisme, dan organ reproduksi.

Halaman:

Editor: Ghazali Hasan

Sumber: Pikiran Rakyat Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x