5 Mahasiswi Diduga Jadi Korban Pelecehan Seksual Oknum Dosen, Unesa Langsung Usut

- 10 Januari 2022, 10:08 WIB
Ilustrasi pelecehan seksual
Ilustrasi pelecehan seksual /Pxhere

SUARA TERNATE - Kasus dugaan pelecehan seksual oleh oknum dosen kepada mahasiswi kembali mencuat.Kali ini, terjadi di Universitas Negeri Surabaya (Unesa).

Kabar itu beredar di sosial media instagram yang diunggah akun @dear_unesacatcallers Jumat 6 Januari 2021. Dalam postingannya disebutkan, terdapat 5 orang korban dari berbagai fakultas yang dilecehkan dosen dari Jurusan Hukum, Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Unesa berinisial H .

”Dan dari penelusuran, pelaku juga melakukan panggilan video kepada mahasiswi (korban) lain tapi masih dari jurusan yang sama. Permasalahannya, pelaku melakukan panggilan video tanpa mengenakan pakaian atas,” tulis akun itu pada Jumat (6/1).

Baca Juga: Sedekah Mobil, Penggugat Ustadz Yusuf Mansur Mengaku Seperti Terhipnotis

"Kemudian, korban mengangkat panggilan video dari pelaku ada relasi kuasa dosen dan mahasiswa. ”Hal inilah yang sering dimanfaatkan oleh orang yang memiliki kuasa lebih atas korbannya untuk melakukan kekerasan seksual,” tulis aku itu lagi.

Kronologi pelecehan seksual yang terjadi disebut akun tersebut saat bimbingan skripsi di sebuah ruangan di lantai 2 gedung K1 (eks pascasarjana). Awal 2020, Gedung itu dipakai sebagai gedung jurusan hukum.

Baca Juga: Bikin Video Klip 'Ngopi Semua', KSAD Jenderal Dudung Tuai Kritik

”Di sana hanya ada korban A sebagai korban 1 dan H. Karena memang hari sudah sore, seperti pada umumnya, mahasiswa sering menunggu waktu senggang dosen untuk bimbingan skripsinya,” papar akun Instagram @dear_unesacatcallers.

Bimbingan berjalan seperti biasa dengan diskusi dan tanya jawab. Tetapi nampaknya H memanfaatkan situasi kelas yang sepi untuk melancarkan aksinya.

Halaman:

Editor: Purwanto Ngatmo

Sumber: Instagram @dear_unesacatcallers


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah