Retweet Cuitan Ajak 'Cari Keluarga Polisi Penembak Laskar FPI', Admin Medsos Pemkot Depok Dipanggil Polisi

- 12 Januari 2022, 10:41 WIB
Ilustrasi Twitter. Akun resmi Pemkot Depok yang membuat heboh dengan retweet sebuah ajakan 'Cari Keluarga Polisi Penembak Laskar FPI'.
Ilustrasi Twitter. Akun resmi Pemkot Depok yang membuat heboh dengan retweet sebuah ajakan 'Cari Keluarga Polisi Penembak Laskar FPI'. / NDTV.COM

SUARA TERNATE - Akun resmi Pemkot Depok yang membuat heboh dengan retweet sebuah ajakan 'Cari Keluarga Polisi Penembak Laskar FPI' di twitter berakibat hukum.

Polres Metro Depok lalu menindaklanjuti hal tersebut dengan segera memanggil admin dari sosial media Pemerintah Kota Depok tersebut.

Polisi menegaskan telah mengamankan barang bukti berupa tangkapan layar akun Pemkot Depok yang meretweet postingan soal laskar FPI.

Baca Juga: Kasus 'Unlawful Killing' Laskar FPI, PN Jaksel Gelar Sidang Lanjutan

Unggahan tersebut awalnya diposting oleh akun Twitter @mca_62, di mana berisi ajakan mencari keluarga polisi penembak Laskar FPI di Tol Cikampek KM 50.

Dalam hal ini Kasat Reskrim Polres Metro Depok, AKBP Yogen Heroes Baruno mengatakan sudah berkoordinasi dengan Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kota Depok.

Selanjutnya, kata dia, pihaknya memanggil admin akun tersebut. Berdasarkan hasil keterangan sementara, Diskominfo mengaku akun resmi Twitter Pemkot Depok diduga diretas.

"Makanya kita akan panggil adminnya apakah ada unsur kesengajaan atau bagaimana," ujar AKP Yogen saat dikonfirmasi, Selasa 11 Januari 2022.

Baca Juga: Aniaya Muhammad Kace, Irjen Napoleon Turut Dibantu Eks Anggota FPI. Ini Identitasnya

Halaman:

Editor: Ghazali Hasan

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x