Detik-Detik Bupati Langkat Terjaring OTT KPK, Pakai Celana Pendek, Kaos Oblong dan Sendal Jepit

- 19 Januari 2022, 18:53 WIB
Bupati Langkat saat dibawa petugas dari Mapolres Binjai Ke Mako Brimob Sumut
Bupati Langkat saat dibawa petugas dari Mapolres Binjai Ke Mako Brimob Sumut /Tangkapan Layar instagram @tkpmedan/

SUARA TERNATE - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar operasi tangkap tangan (OTT) di Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara (Sumut).

Dalam operasi senyap tersebut, tim dari lembaga antirasuah tersebut mengamankan sejumlah pejabat termasuk di dalamnya Bupati Langkat, Terbit Rencana Perangin Angin.

Usai tertangkap tangan pada Selasa 18 Januari 2022 malam, Bupati Langkat langsung di bawa ke Mapolres Binjai untuk menjalani pemeriksaan sementara.

Baca Juga: Usai Viral Video Syur Mirip Nagita Slavina, Kini Muncul Video 48 Detik Bocah SMP

Saat diamankan, Terbit Rencana Perangin Angin hanya mengenakan kaos oblong, celana pendek dan sendal jepit. Hal ini terlihat dari rekaman video yang beredar di media sosial.

Dalam video yang diuggah di akun instagram @tkpmedan itu, Terbit Rencana Perangin Angin hanya mengenakan kaos oblong hitam, celana pendek dan sendal jepit saat keluar dari Mapolres Binjai, Rabu 18 Januari 2022.

Baca Juga: Diringkus Polisi, Begini Tampang Pelaku Utama Penikam Anggota TNI AD Pratu Sahdi

Meski tangannya tidak diborgol, namun terlihat Terbit Rencana Perangin Angin dikawal ketat sejumlah petugas menuju sebuah mobil. Penjemputan Bupati Langkat di Mapolres Binjai ini dipimpin langsung Kapolda Sumut, Irjen Pol R.Z. Panca Putra Simanjuntak.

Berdasarkan informasi yang diterima, Terbit Rencana Perangin Angin akan dibawa ke Mako Brimob Sumut di Medan. Di sana, dia akan menjalani pemeriksaan lanjutan oleh tim penyidik KPK.

Halaman:

Editor: Purwanto Ngatmo

Sumber: Instagram ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x