Minat Mempelajari Bahasa Inggris di Indonesia Menurun

- 30 November 2021, 09:14 WIB
Ramalan Zodiak Cinta dan Peruntungan, Senin 29 November 2021: Taurus Sukses Keuangan, Cancer Komunikasi Buruk
Ramalan Zodiak Cinta dan Peruntungan, Senin 29 November 2021: Taurus Sukses Keuangan, Cancer Komunikasi Buruk /SHVETS production/Pexels


SUARA TERNATE - Keinginan mempelajari bahasa Inggris di Indonesia tergolong masih rendah, EF Education First melaporkan bahwa sekarang ini Indeks Kecakapan Bahasa Inggris atau EPI (English Proficiency Index) Indonesia berada di peringkat 80 dari 112 negara di seluruh dunia atau turun enam peringkat dibandingkan tahun 2020 lalu.

"Untuk Indonesia sendiri, mengajar bahasa Inggrisnya pun cukup menjadi tantangan bagi pengajarnya. Terutama lagi di daerah-daerah yang kita sebut dengan 3T itu terdepan, terluar dan tertinggal," terang Yunita Yanti selaku EF Adults Indonesia Academic Operations Manager sewaktu diskusi daring, Senin, 29 November 2021.

"Di wilayah seperti ini ada banyak faktor. Contohnya aspek socio culture yang menganggap bahwa belajar bahasa Inggris itu tidak penting. Tantangan keduanya adalah paparan. Karena kita tinggal di Indonesia kita tidak menggunakan bahasa ini. Jadi kebanyakan kita hanya menghafal teori," tambah Yunita, menjelaskan.

Baca Juga: Maskapai Ini Jual Tiket Tanpa Tujuan untuk Para Penumpangnya

Dari sisi lain, Johan Wilhemsson selaku EF Adults Indonesia Country Manager menyatakan bahwa, menurutnya bahasa Inggris sangat penting untuk dikuasai, karena bahasa Inggris bisa memungkinkan terciptanya kolaborasi internasional.

"Sejak dulu EF Education First percaya bahwa bahasa Inggris memungkinkan adanya pertukaran informasi agar tercipta kolaborasi internasional dengan relasi kerja dan organisasi di seluruh dunia," papar Johan.

"Oleh karena itu, penguasaan Bahasa Inggris yang baik akan mampu mempercepat pertumbuhan ekonomi terlebih pada negara-negara dengan bonus demografi seperti Indonesia," sambungnya.

Selain itu, Yunita menjelaskan bahwa bagi orang dewasa, keterampilan bahasa Inggris dapat menjadi pendorong keikutsertaan, memungkinkan partisipasi dalam pengembangan profesional dan menyamakan kedudukan bagi mereka yang datang dari keadaan dan latar belakang yang berbeda.

"Untuk itu, EF melalui brand EF for Adults berusaha menghadirkan pengalaman belajar bahasa Inggris yang sesuai, efektif, inklusif, dan mengedepankan student experience bagi kalangan dewasa yang mau membuka peluang pengembangan diri dan karir yang lebih besar melalui penguasaan bahasa Inggris," terang Yunita.***

Editor: Ahmad Zamzami

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah