Rekomendasi Macbook Air yang Cocok Digunakan Mahasiswa

- 5 Oktober 2023, 12:25 WIB
Ilustrasi Macbook Air
Ilustrasi Macbook Air /Pixabay/StockSnap/

Baca Juga: Apple Perbaiki Beragam Bug Lewat Uji Coba iOS 15.3

3. Keyboard yang nyaman

Apple dulunya menggunakan butterfly keyboard – tepatnya pada tahun 2018 hingga 2019, khususnya pada Macbook Air. Namun kini Macbook Air bertransformasi menggunakan Keyboard Magic yang nyaman dan minim masalah. Keyboard jenis tersebut juga terkenal awet dan mudah dibersihkan.

4. Ringan

Macbook Air juga terkenal sangat ringan. Dengan nama ‘Air’, Macbook ini memiliki bobot paling ringan yaitu sekitar 1,29 kg hingga 1,35 kg. Ini kemudian membuat Macbook Air lebih ringan, ramping, dan terlihat meruncing. Desainnya pun membuatnya mudah dibawa kemana-mana.

5. Tahan lama

Kelebihan lainnya yang sangat berguna bagi mahasiswa adalah baterainya yang tahan lama. Baterai pada Macbook Air ini dapat bertahan hingga 18 jam. Ini akan memudahkan Anda dalam mengerjakan proyek maupun tugas kuliah.

Baca Juga: Spotify Kuasai Pasar Streaming Musik Dunia, Apple Music Ada di Urutan Kedua

Rekomendasi MacBook Air

Setelah mengetahui kelebihan dan keunggulan yang dimiliki oleh Macbook Air, kami akan merekomendasikan Anda berbagai seri Macbook Air untuk kuliah. Cek selengkapnya di bawah ini.

1. MacBoook Air M1

Rekomendasi Macbook Air yang pertama adalah seri M1 yang dirilis pada tahun 2020. Laptop ini hadir dengan RAM berkapasitas 8 GB dan SSD 256 GB. Laptop ini memiliki trackpad yang nyaman, baterai yang tahan lama, dan keyboard yang ramping. Anda dapat membelinya dengan harga Rp. 13.999.000 di iBox maupun Blibli.

2. MacBook Air Pro M2

Rekomendasi Macbook air selanjutnya adalah Macbook air pro M2. Chipset pada seri ini dikatakan 40 persen lebih cepat dari seri sebelumnya. Laptop ini juga hadir dengan desain dan warna yang baru dilengkapi dengan layar panel liquid retina berukuran 13,6 inchi.

Selain itu, terdapat fitur pendukung dua port thunderbolt, jack audio 3,5 mm, touch ide dengan sensor sidik jari, dan pengisi daya magnet MagSafe. Laptop ini hadir dengan pilihan warna midnight, starlight, silver, dan space grey. Untuk kapasitas penyimpanan laptop ini adalah 8 GB RAM dan 256 GB. Anda dapat membelinya dengan harga Rp. 19.000.000.

Halaman:

Editor: Asri Sikumbang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah