Terkuak, Kolonel Priyanto Ganti Warna Cat Mobil untuk Hilangkan Jejak usai Membunuh Sejoli di Nagreg

- 7 Januari 2022, 17:21 WIB
Mobil Isuzu Panther milik Kolonel inf Priyanto menjadi barang bukti kasus kecelakaan Nagreg.
Mobil Isuzu Panther milik Kolonel inf Priyanto menjadi barang bukti kasus kecelakaan Nagreg. /ANTARA/

SUARA TERNATE - Kolonel inf Priyanto ternyata melakukan berbagai cara untuk menghilangkan jejak atas kejahtannya yang dengan sengaja telah membunuh Handi Saputra (16) dan Salsabila (14).

Usai memerintahkan jasad sejoli di buang ke Sungai Serayu, Banyumas, pamen TNI AD yang bertugas di Korem 133/NWB, Gorontalo itu memerintahkan agar Kopda Andreas dan Kptu Ahmad tutup mulut.

Keduanya diminta tidak menceritakan kepada siapapun, bahwa telah terjadi kecelakaan Nagreg.Termasuk menutup rapat, kalau sudah melakukan tindakan membuang tubuh korban ke Sungai Serayu, Kabupaten Banyumas.

Baca Juga: Jamaah Umrah Sudah Bisa Berangkat, Ini Tanggal Dimulainya Pemberangkatan

Baca Juga: Dimulai 12 Januari 2022, Ini Syarat untuk Mendapatkan Vaksin Boster Gratis

Tidak sampai ditu, untuk menghilangkan jejak, Kolonel inf Priyanto juga mengubah warna cat mobil miliknya yang telah menabrak dan mengangkut jasad Handi dan Salsabila untuk dibawa ke jembatan Sungai Serayu.

Saat kejadian, mobil Isuzu Panther yang baru dibelinya itu berwarna hitam, namun saat diamankan sebagai barang bukti, mobil tersebut telah berubah menjadi menjadi abu-abu.

Baca Juga: Minta Solusi Agar Uang Bisa Kembali, Ustadz Yusuf Mansur Diadukan Emak-Emak ke MUI

Baca Juga: Bareskrim Polri Panggil Ferdinand Hutahaean Pekan Depan, Ferdinand: Saya akan Memenuhi Panggilan

Halaman:

Editor: Purwanto Ngatmo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x