Kenali Tanda-Tanda Si Dia Berselingkuh dengan Rekan Kerja. Salah Satunya, Bekerja Lebih Lama di Kantor

17 September 2021, 23:00 WIB
Ilustrasi suami selingkuh /PIXABAY/Tumisu

SUARA TERNATE - Punya hubungan asmara dengan rekan kerja di kantor adalah hal yang wajar sepanjang sama-sama masih berstatus lajang. Namun, bahaya jika keduanya atau salah satu diantaranya sudah memiliki pasangan.

Tak bisa dipungkiri, intensa pertemuan dan komunukasi dengan rekan kerja sekantor kerap membuat seseorang merasa lebih nyaman. Perasaan nyaman itu pun terkadang berubah menjadi percikan perasaan.

Dalam sebuah survei didapati, 65 persen pekerja kantoran pernah menjalin hubungan dengan rekan kerja. Sementara 19 persen karyawan mengaku selingkuh dengan rekan kerja, 44 persen mengatakan mereka mengenal rekan kerja yang berselingkuh di tempat kerja.

Baca Juga: Kedapatan Jual Rokok ke Anak Kecil, Denda Rp50 Juta Menanti

Psikoterapis, Pakar Hubungan, dan Penulis Buku Paradigma Hubungan, Neil Wilkie mengatakan, perselingkuhan dengan rekan kerja bukan hanya sekedar fisik.

"Ada juga urusan emosional, kenyamanan, dimana ada berbagi informasi pribadi yang mendalam,” katanya seperti dilansir dari Metro.co.uk, Kamis 16 September 2021.

Sementara, pakar seks dan hubungan di IllicitEncounters Jessica Leoni, mengatakan menghabiskan banyak waktu dengan rekan kerja membuat perselingkuhan tidak dapat dihindari. Apalagi ketika Anda dan pasangan sedang tak harmonis.

Baca Juga: Pegawai Kena PHK, Mulai Februari 2023 Dapat Jaminan Kehilangan Pekerjaan

“Mengalami masalah di rumah? Pekerjaan bisa terasa seperti pelarian dan keterbukaan terhadap rekan kerja hanya memperkuat ikatan itu. Jika sudah ada godaan yang berkembang, garis-garis itu dapat dengan mudah dikaburkan,” papar Jessica.

Berikut lima tanda bahwa seseorang mungkin memiliki hubungan asmara di tempat kerja


1.Bekerja Lebih Lama

“Saya akan waspada jika pasangan Anda mulai bekerja lebih lama,” kata Jessica.

Baca Juga: Jatuh ke Jurang Sedalam 500 Meter, Jenazah Gabriela Nakes Korban Penyerangan KKB belum Bisa Dievakuasi

Hal yang sama berlaku untuk akhir pekan. Mereka mengaku harus pergi ke kantor, atau istirahat makan siang dimana mereka benar-benar tidak dapat dihubungi.

2. Sering Kumpul-Kumpul

Meski bagus bagi orang untuk terhubung dengan rekan kerja mereka di luar pekerjaan dan membangun hubungan itu, namun jika terlalu sering tetap harus waspada. Jangan-jangan memang ada seseorang yang diincar.

3. Sering Menyebutkan Sosok Dia

Manusia adalah makhluk yang unik. Ketika kita menyukai seseorang, kita akan terus-menerus membicarakannya. Perhatikan nama-nama yang terus bermunculan.

Jika pasangan mulai berbicara tentang satu sosok lawan jenis, mungkin berarti mereka sudah terikat dengan orang itu.

Baca Juga: Wapres Sebut Pembelajaran Tatap Muka Terbatas Digelar karena Belajar Daring tidak Optimal

4. Lebih Tertutup

Menjauh saat mendapatkan telepon atau pesan. Atau mungkin jadi lebih banyak bersolek. Tak jujur ketika ditanya pasangan. Mungkin salah satu tanda awal perselingkuhan di tempat kerja.

5. Perilaku Seksual Berubah

Hati-hati ketika mereka mulai sering izin mencari alasan ke luar kota. Bisa saja mereka bertemu empat mata dengan sosok tersebut.***

Editor: Purwanto Ngatmo

Sumber: Metro.co.uk

Tags

Terkini

Terpopuler